Batasan Tanggung Jawab Altuzs, yang merupakan platform Fractional Ownership Platform (FOP) yang berlandaskan asas hukum sebagai Penyelenggara Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE) atau Marketplace, telah menyediakan layanan kepada Pengguna untuk dapat memiliki aset properti produktif melalui sistem tokenisasi. Dengan demikian, transaksi yang terjadi adalah transaksi antar Pembeli atau Co-Owner dengan SPV ataupun mitra selaku pemilik yang sah atas aset properti produktif. Dengan begitu, Pengguna memahami bahwa batasan tanggung jawab Altuzs secara jelas adalah sebagai penyedia jasa melalui portal web dan aplikasi.
Altuzs dengan ini terus berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman pembelian aset properti produktif melalui kepemilikan token yang aman, nyaman, dan menguntungkan serta transparan. Walaupun demikian, Altuzs tidak dapat memberikan jaminan bahwa layanan dan fitur yang tersedia akan beroperasi dengan sempurna setiap waktu. Beberapa informasi maupun data yang terpampang di Situs/Aplikasi Altuzs tidak terjadi secara langsung atau real time.
Anda memahami dan menyetujui bahwa di saat menggunakan layanan/fitur pada Situs/Aplikasi Altuzs, Anda menanggung risiko sendiri dan layanan/fitur Altuzs dihadirkan kepada Anda "Sebagaimana Adanya" dan "Sebagaimana yang Tersedia".
Sepanjang diizinkan oleh hukum yang berlaku, PT Altuzs Teknologi Indonesia (termasuk anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, dan karyawan) tidak bertanggung jawab, dan Anda setuju untuk tidak menuntut PT Altuzs Teknologi Indonesia atas segala kerusakan atau kerugian (termasuk tetapi tidak terbatas pada kehilangan uang, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang timbul secara langsung atau tidak langsung dari:
- Penggunaan atau ketidakmampuan Pengguna dalam menggunakan Situs/Aplikasi Altuzs.
- Penentuan harga token yang tertera dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
- Pemilihan aset properti produktif.
- Jumlah estimasi imbal hasil yang akan didapatkan.
- Gangguan atau masalah dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
- Kelalaian dan kerugian yang ditimbulkan oleh setiap Pengguna.
- Perselisihan yang terjadi di antara Pengguna.
- Kerugian akibat proses transaksi tidak resmi kepada pihak lain selain dari dan/atau ke sistem pembayaran yang sudah disediakan oleh Altuzs.
- Error, bug, kesalahan atau ketidakakuratan di dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
- Kerusakan pada perangkat keras Pengguna dari penggunaan Situs/Aplikasi Altuzs.
- Adanya tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga kepada akun Pengguna.
Ganti Rugi PT Altuzs Teknologi Indonesia TIDAK BERTANGGUNG JAWAB apabila ada klaim atau tuntutan maupun ganti rugi secara materiil dan immateriil yang terjadi akibat kelalaian dan kealpaan Pembeli atau Co-Owner dalam kegiatan yang di luar dan di dalam Syarat & Ketentuan yang telah diatur oleh manajemen PT Altuzs Teknologi Indonesia.
Pilihan Hukum Perjanjian ini diatur dan ditafsirkan berdasarkan hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia, tanpa memperhatikan konflik aturan hukum. Anda setuju bahwa setiap tindakan hukum atau perselisihan yang mungkin timbul dari, terkait dengan, atau berhubungan dengan Situs/Aplikasi Altuzs dan/atau Perjanjian ini akan diselesaikan secara litigasi maupun non-litigasi di bawah prosedur hukum yang berlaku sebagaimana mestinya di lingkup Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pembaharuan Syarat & Ketentuan dapat diubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Altuzs menyarankan agar anda membaca Syarat & ketentuan ini secara rutin dan seksama untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan Situs/Aplikasi Altuzs, maka pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Syarat & Ketentuan.