Syarat & Ketentuan
Selamat datang di Altuzs.
Syarat & Ketentuan yang ditetapkan di bawah ini mengatur pemakaian jasa yang ditawarkan oleh PT. Altuzs Teknologi Indonesia terkait penggunaan situs/aplikasi Altuzs.id. Pengguna disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban Pengguna sesuai dengan hukum yang berlaku.
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan situs/aplikasi Altuzs, maka pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui semua isi dalam Syarat & Ketentuan. Syarat & Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan dalam sebuah perjanjian yang sah antara Pengguna dengan PT. Altuzs Teknologi Indonesia. Jika pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat & Ketentuan, maka pengguna tidak diperkenankan menggunakan layanan di situs/aplikasi Altuzs.
Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Kami berhak untuk menghentikan atau membatasi akses Pengguna terhadap situs/aplikasi Altuzs sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Pengguna dianjurkan untuk mengunjungi situs/aplikasi Altuzs secara berkala agar dapat mengetahui adanya perubahan tersebut.
  • Definisi
    • PT. Altuzs Teknologi Indonesia adalah suatu perseroan terbatas yang menjalankan kegiatan usaha jasa melalui situs/aplikasi Altuzs, yakni Fractional Ownership Platform (FOP) atau Platform Kepemilikan Fraksi aset properti produktif yang dijual melalui sistem tokenisasi dan terseleksi dengan ketat serta menyeluruh. Selanjutnya disebut Altuzs.
    • Situs Altuzs adalah Altuzs.id.
    • Aplikasi Altuzs bisa diunduh melalui App Store dan Google Play.
    • Syarat & Ketentuan adalah perjanjian antara Pengguna dan Altuzs yang berisikan seperangkat peraturan yang mengatur hak, kewajiban, tanggung jawab pengguna dan Altuzs, serta tata cara penggunaan sistem layanan Altuzs.
    • Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan Altuzs, termasuk namun tidak terbatas pada pembeli maupun pihak lain yang sekedar berkunjung ke situs/aplikasi Altuzs.
    • Pembeli atau disebut juga sebagai Co-Owner adalah Pengguna terdaftar yang secara hukum sebagai beneficial owner atau penerima manfaat dan melakukan permintaan atas token yang dijual di situs/aplikasi Altuzs.
    • Penyedia Properti adalah Special Purpose Vehicle (SPV) atau perusahaan khusus yang memiliki hak milik atas properti yang diperjualbelikan melalui sistem tokenisasi kepada para Pengguna situs/aplikasi Altuzs.
    • Properti adalah aset produktif yang diperjualbelikan kepada Pengguna melalui token dengan berlandaskan asas hukum yang legal.
    • Token adalah valuasi dari nilai properti yang diperjualbelikan kepada Pengguna situs/aplikasi Altuzs.
    • Withdraw adalah fasilitas penarikan dana yang disediakan Altuzs untuk para Pengguna yang ingin menarik imbal hasil beserta modalnya.
    • Dompet adalah fasilitas penampungan sementara atas dana milik Pengguna (bukan sebagai fasilitas penyimpanan dana) yang disediakan Altuzs dan disetujui oleh Pengguna untuk menam pung keuntungan dan modal investasi pada situs/aplikasi Altuzs. Saldo ini dapat digunakan kembali untuk melakukan pembelian token pada situs/aplikasi Altuzs.
    • Saldo Withdrawal adalah saldo pengembalian dana yang disediakan Altuzs untuk para Pengguna yang ingin menarik imbal hasil beserta modalnya. Dana ini hanya dapat ditarik ke akun bank yang telah didaftarkan pada saat awal registrasi Pengguna.
    • Approximate Rental Earnings (ARE) adalah jenis imbal hasil yang didapatkan melalui penyewaan properti selama satu tahun. Jenis imbal hasil ini akan dibagikan setiap bulan dan bersifat estimasi.
    • Approximate Asset Appreciation (AAA) adalah jenis imbal hasil yang didapatkan atas adanya kenaikan valuasi dari properti yang diperjualbelikan selama satu tahun atau berdasarkan masa exit atau penjualan properti. Jenis imbal hasil ini akan dibagikan setiap tahun dan bersifat estimasi.
    • Internal Rate of Return (IRR) adalah akumulasi dari jenis imbal hasil ARE dan AAA yang kemudian Pengguna akan dapatkan per annum (p.a.) atau per tahunnya.
    • Biaya Manajemen atau Management Fee adalah biaya manajemen Altuzs yang dikenakan kepada Pembeli atau Co-Owner atas pendapatan sewa properti di situs/aplikasi Altuzs. Biaya ini akan diinvestasikan kembali untuk meningkatkan pengalaman pengguna.
    • Biaya Administrasi atau Administration (Admin) Fee adalah biaya administrasi yang dikenakan kepada SPV selama penggunanaan layanan Altuzs.
    • Altuzs Fee adalah biaya penggunaan layanan Altuzs yang dikenakan kepada Pembeli atau Co-Owner atas pembelian token. Biaya ini akan diinvestasikan kembali untuk meningkatkan pengalaman pengguna di situs/aplikasi Altuzs.
    • Biaya Transfer atau Transfer Fee adalah biaya yang dibebankan kepada Pembeli atau Co-Owner saat melakukan penarikan imbal hasil yang sudah didapatkan dan/atau modal investasi ke rekening Pembeli atau Co-Owner selain Bank BCA dan Bank BNI.
    • Biaya Keluar atau Exit Fee adalah biaya yang dikenakan oleh Co-Owner atas penjualan aset properti produktif yang dilakukan oleh Altuzs pada akhir periode investasi.
    • Nilai Portofolio atau Portfolio Value adalah total modal ditambah imbal hasil yang dimiliki oleh Pembeli atau Co-Owner di situs/aplikasi.
    • Total Imbal hasil atau Total Return adalah jumlah imbal hasil yang telah didapatkan berdasarkan aset properti produktif yang dimiliki oleh Pembeli atau Co-Owner di situs/aplikasi Altuzs.
    • Total Nilai Investasi atau Total Investment Value adalah nilai keseluruhan suatu aset properti produktif, termasuk di dalamnya harga aset dasar, biaya perbaikan, dan biaya notaris.
    • Harga Aset Dasar atau Underlying Asset Price adalah valuasi awal aset properti produktif yang diperjualbelikan di situs/aplikasi Altuzs.
    • Biaya Perbaikan atau Property Upgrades adalah biaya yang dikeluarkan untuk perawatan aset properti produktif guna menjaga kondisi dan performa aset tersebut.
    • Biaya Notaris atau Notary Fee adalah biaya yang dikeluarkan untuk memproses dokumen kepemilikan maupun pengurusan dokumen yang berkaitan dengan aset properti produktif yang dikerjakan oleh notaris sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.
    • Kode Referal adalah kode unik yang dimiliki oleh setiap Pengguna sebagai alat untuk mendapatkan bonus/keuntungan tambahan dengan cara mengundang/mengajak pihak lain agar menggunakan situs/aplikasi Altuzs.
    • Altuzs tidak memberikan jaminan apapun atas keuntungan yang akan diperoleh Pengguna dari hasil setiap transaksi investasi pada aset-aset properti produktif yang tersedia dan dilakukan pada situs/aplikasi Altuzs.
    • Dengan melakukan transaksi investasi melalui situs/aplikasi Altuzs sebagai penyedia aset-aset properti produktif yang kemudian dapat diperjualbelikan melalui sistem tokenisasi, Pengguna secara sadar bersedia bertanggung jawab secara penuh atas segala tindakan yang dilakukannya, dan membebaskan Altuzs, termasuk anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, karyawan sepenuhnya dari segala tuntutan, kerugian, pembayaran maupun ongkos apapun yang timbul yang diderita oleh Altuzs atau yang diajukan kepada Altuzs baik secara langsung maupun tidak langsung, termasuk antara lain biaya penasihat hukum dan biaya perkara, yang berkaitan dengan dilaksanakannya atau tidak dilaksanakannya instruksi transaksi dari Pengguna.
    • Pengguna secara sadar dan bertanggung jawab secara penuh atas segala tindakan yang dilakukannya, termasuk namun tidak terbatas pada pemilihan jenis aset properti produktif, jangka waktu, atau tingkat risiko investasi. Pengguna juga membebaskan Altuzs, termasuk anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, karyawan sepenuhnya dari segala tuntutan, kerugian, pembayaran maupun ongkos apapun yang timbul dan/atau yang diderita oleh Pengguna baik secara langsung maupun tidak langsung, termasuk namun tidak terbatas pada biaya penasihat hukum dan biaya perkara, yang berkaitan dengan dilaksanakannya atau tidak dilaksanakannya instruksi transaksi dari Pengguna.
    • Altuzs beserta pihak Penyedia Properti yang ada dalam situs/aplikasi Altuzs bertanggung jawab atas kelancaran seluruh proses transaksi Pengguna meliputi proses pendaftaran, pembelian, penjualan, dan penarikan dana dapat terlaksana serta tersampaikan dengan baik.
    • Pengguna telah dianggap mempelajari seluruh pilihan aset properti produktif yang ditawarkan melalui situs/aplikasi Altuzs. Oleh karenanya, Altuzs tidak bertanggung jawab atas setiap pemilihan aset-aset maupun kesalahan lainnya yang timbul dalam penggunaan situs/aplikasi Altuzs oleh pengguna.
    • Pengguna menyetujui bahwa kesalahan dan/atau kelalaian penggunaan seluruh fitur dari situs/aplikasi Altuzs oleh Pengguna adalah merupakan tanggung jawab dan risiko Pengguna sendiri. Informasi yang disampaikan melalui situs/aplikasi Altuzs bukan merupakan saran, ajakan, rekomendasi, atau arahan dari Altuzs kepada Pengguna untuk membeli, menjual, atau tidak menjual atau tidak membeli aset properti produktif tertentu.
    • Pengguna dengan ini membebaskan Altuzs dan anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, karyawan dari segala bentuk tanggung jawab atas kerusakan yang mungkin terjadi dan/atau kerugian yang mungkin timbul dari transaksi di dalam situs/aplikasi Altuzs yang diakibatkan, baik secara langsung maupun tidak langsung, oleh segala gangguan, penghapusan, kesalahan, penundaan pengoperasian atau transmisi, virus komputer, kerusakan jaringan komunikasi, pencurian atau perusakan, memperoleh secara tidak sah, perubahan atau penggunaan informasi di luar sistem elektronik yang disediakan oleh Altuzs.
    • Pengguna dengan ini membebaskan Altuzs dan anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, karyawan dari segala bentuk tanggung jawab atas kerusakan yang mungkin terjadi dan/atau kerugian yang mungkin timbul dari transaksi di dalam situs/aplikasi Altuzs yang diakibatkan, baik secara langsung maupun tidak langsung, oleh segala gangguan, penghapusan, kesalahan, penundaan pengoperasian atau transmisi, virus komputer, kerusakan jaringan komunikasi, pencurian atau perusakan, memperoleh secara tidak sah, perubahan atau penggunaan informasi di luar sistem elektronik yang disediakan oleh Altuzs.
    • Dengan melanjutkan untuk menggunakan, mengakses, dan/atau memanfaatkan situs/aplikasi Altuzs, maka Pengguna memberikan kuasa dan persetujuan kepada Altuzs untuk meneruskan data pribadi yang dimiliki untuk digunakan sebagaimana mestinya sebagai dasar untuk melanjutkan proses transaksi.
  • Akun dan Keamanan
    • Pengguna menyatakan dan menjamin bahwa mereka telah berusia minimal 18 tahun atau sudah menikah, serta tidak berada di bawah perwalian atau pengampuan, dan secara hukum memiliki kapasitas serta hak untuk terikat oleh Syarat & Ketentuan ini. Jika Pengguna tidak memenuhi syarat tersebut namun tetap mengakses atau menggunakan Situs/Aplikasi, layanan yang tersedia di Situs/Aplikasi, konten pihak ketiga di Situs/Aplikasi, penawaran di Situs/Aplikasi, atau metode pembayaran yang berlaku di Situs/Aplikasi, maka Pengguna menyatakan dan menjamin bahwa tindakan tersebut telah disetujui oleh orang tua, wali, atau pengampu mereka. Pengguna dengan tegas melepaskan hak apa pun berdasarkan hukum yang berlaku untuk membatalkan atau mencabut setiap persetujuan yang telah diberikan sesuai dengan Syarat & Ketentuan ini ketika Pengguna mencapai usia dewasa secara hukum.
    • Pengguna memahami bahwa satu nomor telepon hanya dapat digunakan untuk mendaftar satu akun Pengguna Altuzs.
    • Pengguna yang telah mendaftar berhak bertindak sebagai:
      • Pembeli Token atau Co-Owner.
    • Pengguna setuju untuk tidak menggunakan atau mengakses sistem Altuzs, baik secara langsung maupun tidak langsung, secara keseluruhan atau sebagian, dengan virus, perangkat lunak, atau teknologi lain yang dapat merusak, mengganggu, melemahkan, membatasi, dan/atau menguasai fungsionalitas serta integritas perangkat lunak, perangkat keras, jaringan, dan/atau data pada Situs/Aplikasi yang dimiliki oleh Altuzs.
    • Pengguna bertanggung jawab secara pribadi untuk menjaga kerahasiaan akun, sandi, serta PIN, dan untuk semua aktivitas yang terjadi dalam akun Pengguna.
    • Altuzs tidak akan meminta username, sandi, kode SMS verifikasi, atau kode OTP milik akun Pengguna dengan alasan apapun. Oleh karena itu, Altuzs mengimbau Pengguna agar tidak memberikan informasi tersebut atau data penting lainnya kepada pihak yang mengatasnamakan Altuzs atau pihak lain yang keamanannya tidak dapat dipastikan.
    • Pengguna setuju untuk memastikan bahwa mereka keluar dari akun di akhir setiap sesi dan segera memberi tahu Altuzs jika terdapat penggunaan tanpa izin atas sandi atau akun Pengguna.
    • Pengguna dengan ini menyatakan bahwa Altuzs tidak bertanggung jawab atas kerugian atau masalah yang timbul akibat penyalahgunaan akun Pengguna yang disebabkan oleh kelalaian Pengguna, termasuk namun tidak terbatas pada menyetujui dan/atau memberikan akses masuk akun yang dikirimkan oleh Altuzs melalui pesan notifikasi kepada pihak lain melalui perangkat Pengguna, meminjamkan akun kepada pihak lain, mengakses link atau tautan yang diberikan oleh pihak lain, memberikan atau memperlihatkan kode verifikasi (OTP), sandi, atau email kepada pihak lain, serta kelalaian lain yang menyebabkan kerugian atau masalah pada akun Pengguna.
    • Pengguna memahami dan menyetujui bahwa dalam menggunakan fasilitas keamanan one-time-password (OTP), penyedia jasa telekomunikasi terkait dapat sewaktu-waktu mengenakan biaya kepada Pengguna dengan nominal sebagai berikut: (i) Rp 650 ditambah Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku di Indonesia untuk Telkomsel; (ii) Rp 685 ditambah PPN sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku di Indonesia untuk XL dan Smartfren; (iii) Rp 590 ditambah PPN sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku di Indonesia untuk Indosat dan Hutchison.
  • Transaksi Pembelian
    • Pengguna sebagai pembeli token wajib melakukan transaksi sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh Altuzs. Pembeli melakukan pembayaran dengan menggunakan metode pembayaran yang telah dipilih sebelumnya, kemudian Altuzs akan memproses dan memverifikasi transaksi jual-beli tersebut ke dalam sistem Altuzs.
    • Saat melakukan pembelian, Pembeli menyetujui bahwa:
      • Pembeli bertanggung jawab untuk membaca, memahami, dan menyetujui informasi atau deskripsi aset properti produktif (termasuk namun tidak terbatas pada warna, kualitas, fungsi, dan lainnya), imbal hasil, tenor, dan prospektus sebelum memutuskan atau berkomitmen untuk membeli token di Situs/Aplikasi Altuzs.
      • Pembeli masuk ke dalam kontrak yang mengikat secara hukum untuk membeli token atas aset properti produktif yang dipilih.
      • Altuzs akan menetapkan pembeli token sebagai pemilik manfaat atau beneficial owner setelah transaksi pembelian selesai.
    • Pembeli sepenuhnya memahami dan menyetujui bahwa segala transaksi yang dilakukan di Altuzs, selain melalui pilihan pembayaran yang disediakan di Altuzs dan/atau tanpa sepengetahuan Altuzs (misalnya melalui fasilitas/jaringan pribadi, pengiriman pesan, atau cara lainnya), sepenuhnya menjadi tanggung jawab pribadi Pembeli.
    • Altuzs memiliki kewenangan penuh untuk menolak pembayaran tanpa pemberitahuan sebelumnya.
    • Pembeli menyetujui dan memahami bahwa dengan menggunakan Situs/Aplikasi Altuzs, Altuzs akan melakukan proses verifikasi terhadap transaksi yang dilakukan.
    • Pembeli wajib melakukan pembayaran dengan metode yang dipilih dan dengan nominal yang sesuai dengan jumlah tagihan beserta kode unik (jika ada) yang tertera pada halaman pembayaran atau saat proses checkout. PT Altuzs Teknologi Indonesia tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami Pembeli jika Pembeli melakukan pembayaran yang tidak sesuai dengan jumlah tagihan yang tertera pada halaman pembayaran.
    • Proses pembayaran untuk pembelian token harus dilakukan segera, paling lambat dalam waktu 15 menit setelah Pembeli melakukan proses pembayaran atau check-out. Jika Pembeli tidak melakukan pembayaran dalam waktu tersebut, Altuzs berhak membatalkan transaksi. Pengguna tidak berhak mengajukan klaim atau tuntutan atas pembatalan transaksi tersebut.
    • Pembeli disarankan untuk memeriksa dan melakukan pembayaran sesuai dengan nominal tagihan yang tertera pada halaman pembayaran. Khusus untuk pembayaran melalui transfer bank manual, jika terjadi kekurangan pembayaran, saldo dompet pada akun Pembeli akan digunakan untuk menutupi kekurangannya. Jika saldo dompet juga tidak mencukupi, Pembeli akan menerima pemberitahuan melalui pesan bantuan, chat, atau email yang terdaftar di Altuzs untuk melunasi kekurangan tersebut hingga batas waktu pembayaran yang telah ditentukan sebelumnya (1 x 24 jam hari kerja) dan/atau Altuzs akan mentransfer kembali nominal yang telah diterima ke rekening bank Pembeli guna melakukan transaksi ulang dengan mencantumkan tiga digit kode unik yang tertera pada tampilan halaman pembayaran.
    • Pengembalian dana dari Altuzs ke dompet Pembeli hanya dapat dilakukan dalam situasi berikut:
      • Kelebihan pembayaran dari Pembeli atas harga token.
      • Atas permintaan Pembeli setelah proses pembelian selesai.
      • Masa aktif aset properti produktif telah berakhir.
    • Jika terjadi pengembalian dana, dana tersebut akan dikreditkan ke dompet milik Pengguna sesuai dengan jumlah pengembalian.
    • Pembeli memahami dan menyetujui bahwa mereka bertanggung jawab untuk menjaga kerahasiaan informasi terkait transaksi melalui Situs/Aplikasi Altuzs. Segala tindakan, termasuk tetapi tidak terbatas pada kesepakatan atau transaksi yang dilakukan di luar Situs/Aplikasi Altuzs, bukan merupakan tanggung jawab Altuzs. Oleh karena itu, klaim serta kerugian yang timbul akibat tindakan tersebut menjadi tanggung jawab masing-masing pihak.
    • Pengguna memahami dan menyetujui bahwa jika ditemukan indikasi kecurangan, pelanggaran Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia, atau ketentuan hukum yang berlaku, Altuzs berwenang untuk mengambil tindakan yang diperlukan, termasuk tetapi tidak terbatas pada pembatasan pilihan metode pembayaran atau pembatalan transaksi tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  • Transaksi Penjualan
    • Pembeli atau Co-Owner dapat menjual tokennya setelah proses pembelian token telah diverifikasi dan selesai.
    • Proses penjualan token akan berlangsung 1 hari kerja setelah sistem menerima permintaan penjualan dari Pembeli atau Co-Owner.
    • Hanya PT Altuzs Teknologi Indonesia yang berhak melakukan proses penjualan token pada Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Proses penjualan token hanya diperuntukkan kepada Pembeli atau Co-Owner yang secara absah sebagai pemilik token tersebut. Pembeli atau Co-Owner dilarang menjual atau membeli token milik Pengguna lain, kecuali melalui sistem yang telah disediakan oleh Altuzs.
    • Dalam menggunakan fitur "Sell/Jual", Pembeli atau Co-Owner dihimbau untuk memasukkan jumlah token sesuai yang dimiliki atau sesuai kehendak yang ingin dijual.
    • Pembeli atau Co-Owner telah memahami dan menyetujui bahwa jika Pembeli atau Co-Owner melakukan proses penjualan token, maka sisa imbal hasil yang akan didapatkan sebelum masa kepemilikan aset berakhir akan hangus.
    • Pembeli atau Co-Owner dilarang melakukan proses penjualan di luar sistem yang telah disediakan oleh Altuzs. Oleh karena itu, klaim serta kerugian yang timbul akibat tindakan tersebut menjadi tanggung jawab masing-masing pihak.
    • Pembeli atau Co-Owner memahami dan menyetujui untuk melepaskan Altuzs dari tanggung jawab apabila terjadi kendala atas transaksi yang menggunakan metode di luar yang sudah disediakan oleh Altuzs, termasuk tetapi tidak terbatas pada kendala transaksi maupun kendala pembayaran.
    • Altuzs berwenang untuk melakukan langkah-langkah tegas yang diperlukan apabila diketahui terdapat transaksi penjualan di luar yang sudah disediakan oleh Altuzs.
  • Biaya Jasa Aplikasi dan Biaya Lainnya
    • Biaya Jasa Aplikasi merupakan biaya penggunaan pada Situs/Aplikasi Altuzs yang diperuntukkan untuk meningkatkan pengalaman transaksi Pengguna dan mendorong inovasi yang konsisten, memastikan pengalaman investasi yang lebih lancar dan lebih maju bagi semua Pengguna.
    • Biaya Jasa Aplikasi akan dikenakan sebesar 1% dari total nominal pembelian token kepada Pembeli atau Co-Owner yang akan melakukan transaksi di Situs/aplikasi Altuzs.
    • Biaya Jasa Aplikasi hanya akan dikenakan satu (1) kali per transaksi yang dilakukan oleh Pembeli atau Co-Owner yang akan melakukan transaksi pembelian token di Situs/aplikasi Altuzs.
    • Dalam hal ini Pengguna memahami dan menyetujui bahwa Biaya Jasa Aplikasi hanya akan dibebankan melalui sistem pembelian token yang tersedia di Situs/Aplikasi Altuzs. Dengan begitu, Pengguna membebaskan Altuzs dari segala tuntutan, komplein, maupun upaya hukum lainnya apabila terjadi penagihan Biaya Jasa Aplikasi yang tidak sesuai dengan Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia dan proses penjualan di luar sistem yang telah disediakan oleh Altuzs.
  • Harga
    • Harga token yang terdapat dalam Situs/Aplikasi Altuzs adalah harga yang ditetapkan oleh PT Altuzs Teknologi Indonesia. Pembeli atau Co-Owner dilarang memanipulasi, mengubah, maupun upaya lainnya terhadap harga token yang sudah ditentukan pada Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia.
    • Harga satu (1) token pada Situs/Aplikasi Altuzs adalah sebesar Rp 100.000,- dan akan berlaku dengan kelipatannya.
    • Batasan minimal saat Pembeli atau Co-Owner melakukan pembelian adalah satu (1) token. Sedangkan untuk batasan maksimal Pembeli atau Co-Owner melakukan pembelian adalah tidak ada atau sesuai dengan jumlah token yang tersedia di masing-masing aset properti produktif.
    • Dengan melakukan pembelian token melalui Situs/Aplikasi Altuzs, Pembeli atau Co-Owner telah memahami dan menyetujui untuk membayar total biaya yang harus dibayarkan sebagaimana tertera dalam halaman pembayaran atau checkout, yang terdiri dari harga token dan biaya-biaya lain yang mungkin timbul dan akan diuraikan secara tegas dalam halaman pembayaran. Pengguna setuju untuk melakukan pembayaran melalui metode pembayaran yang telah disediakan oleh Altuzs dan dipilih sebelumnya oleh Pengguna.
    • Situs/Aplikasi Altuzs hanya melayani transaksi jual beli kepemilikan fraksi aset properti produktif melalui sistem tokenisasi dalam mata uang Rupiah.
  • Konten
    • Dalam menggunakan setiap fitur dan/atau layanan di Situs/Aplikasi Altuzs, Pengguna dilarang untuk mengunggah atau menggunakan kata-kata, komentar, gambar, video, atau konten apa pun yang mengandung unsur SARA, diskriminasi, merendahkan atau menyudutkan orang lain, vulgar, bersifat ancaman, beriklan atau melakukan promosi ke situs selain Situs/Aplikasi Altuzs, atau hal-hal lain yang dapat dianggap tidak sesuai dengan nilai dan norma sosial atau kebijakan yang ditentukan oleh PT Altuzs Teknologi Indonesia. Altuzs berhak mengambil tindakan yang diperlukan atas pelanggaran ketentuan ini.
    • Pengguna dengan ini memahami dan menyetujui bahwa penyalahgunaan foto/gambar/kalimat verbal yang diunggah oleh Pengguna adalah tanggung jawab Pengguna secara pribadi.
    • Altuzs telah menyediakan fitur Customer Service atau pengaduan melalui Hotline, WhatsApp, maupun Email untuk memudahkan Pembeli atau Co-Owner berinteraksi dengan Altuzs, perihal token atau aset properti produktif yang ditawarkan.
    • Konten atau materi yang akan ditampilkan pada Situs/Aplikasi Altuzs melalui Feed akan tunduk pada Ketentuan Situs, peraturan hukum, serta etika pariwara yang berlaku.
  • Properti
    • Berikut ini adalah daftar jenis aset properti produktif yang akan oleh diperjualbelikan pada Situs/Aplikasi Altuzs:
      • Villa
      • Apartemen
      • Rumah (Dijual/Dikontrak)
      • Ruko
      • Gedung Komersil
      • Maupun jenis properti produktif lainnya
    • Semua aset properti produktif yang tersedia dan diperjualbelikan di Situs/Aplikasi Altuzs merupakan hak milik secara sah atas nama SPV atau mitra yang telah bekerja sama dengan PT Altuzs Teknologi Indonesia dan telah memiliki landasan hukum yang absah.
    • Pembeli atau Co-Owner yang telah memiliki kepemilikan berupa token di aset properti produktif yang tersedia dan diperjualbelikan di Situs/Aplikasi Altuzs akan diberikan hak Kepemilikan Manfaat atau Beneficial Ownership. Oleh karena itu, setiap Pembeli atau Co-Owner yang telah memiliki token berhak mendapatkan imbal hasil atau keuntungan dari aset yang dimiliki berdasarkan hitungan yang telah disediakan oleh PT Altuzs Teknologi Indonesia.
    • Proses penamaan kontrak Kepemilikan Manfaat atau Beneficial Owner akan menyesuaikan dengan nama dan informasi lainnya yang telah didaftarkan pada saat registrasi awal. Maka dari itu, Pengguna memahami dan menyetujui agar data-data tersebut digunakan sebagai landasan dasar kepemilikan aset properti produktif di Altuzs.
    • Berkenaan dengan status Pembeli atau Co-Owner sebagai Pemilik Manfaat atau sebagai Beneficial Owner, maka tidak diperkenankan untuk Pembeli atau Co-Owner menempati, mendatangi tanpa izin pemilik, merusak, atau upaya lainnya yang digolongkan sebagai kejahatan atas aset properti produktif yang dimiliki, maka Altuzs berhak mengambil tindakan yang diperlukan atas pelanggaran tersebut.
    • Semua aset properti produktif yang tersedia dan diperjualbelikan di Situs/Aplikasi Altuzs telah melalui proses verifikasi yang menyeluruh dari aspek legal, kelayakan huni, hingga prospek pasar yang dimiliki.
    • Semua aset properti produktif yang tersedia dan diperjualbelikan di Situs/Aplikasi Altuzs merupakan aset yang produktif dan terjamin keabsahannya secara hukum yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
    • Semua proses manajemen aset properti produktif yang tersedia dan diperjualbelikan di Situs/Aplikasi Altuzs merupakan wewenang PT Altuzs Teknologi Indonesia ataupun bekerja sama dengan SPV atau mitra yang telah memiliki landasan hukum yang absah.
  • Penarikan Dana
    • Melalui fitur Penarikan Dana atau Withdrawal, Pembeli atau Co-Owner selaku pemilik token dapat melakukan pengembalian dana ke asal rekening yang telah didaftarkan pada saat registrasi.
    • Proses penarikan dana dari Pembeli atau Co-Owner akan memakan waktu 1 hari kerja setelah sistem menerima permintaan penarikan dana dan diverifikasi oleh Altuzs.
    • Pembeli atau Co-Owner harus memiliki saldo terlebih dahulu agar bisa melakukan penarikan dana ke rekening yang telah didaftarkan pada Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Proses penarikan dana dari Pembeli atau Co-Owner tidak akan dipotong biaya aplikasi kembali.
    • Untuk penarikan dana dengan tujuan nomor rekening di luar bank BCA dan BNI apabila ada biaya transfer yang dibebankan akan menjadi tanggungan dari Pembeli atau Co-Owner.
    • Dalam hal ini, apabila ditemukan adanya dugaan pelanggaran terhadap Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia, kecurangan, manipulasi, maupun upaya kejahatan lainnya, Pengguna memahami dan menyetujui bahwa PT Altuzs Teknologi Indonesia berhak melakukan tindakan pemeriksaan, pembekuan dan/atau pembatalan terhadap penarikan dana yang dilakukan oleh Pengguna.
  • Kode Referal
    • Pengguna dapat mengikuti program referal setelah menyelesaikan proses pendaftaran dan melengkapi profil akun. Pengguna yang belum menyelesaikan proses pendaftaran dan melengkapi profil akun tidak dapat mengikuti program referal di situs/aplikasi Altuzs.
    • Pengguna dapat mengakses kode referal pada halaman profil akun. Pengguna yang telah memiliki kode referal dapat mengirimkannya ke teman/kerabat.
    • Guna memastikan referal yang digunakan valid, Pengguna harus mengajak teman/kerabat untuk menggunakan situs/aplikasi Altuzs dengan memenuhi syarat berikut:
      • Memasukkan kode referal di halaman pendaftaran akun situs/aplikasi Altuzs.
      • Menyelesaikan proses pendaftaran dan melengkapi profil akun.
      • Melakukan transaksi pembelian minimal satu (1) token senilai Rp100.000,- dan dapat dilakukan dalam beberapa transaksi (akumulatif). Bonus referal yang didapatkan adalah 2% dengan maksimal Rp20.000 dari jumlah nilai investasi Pengguna yang direferensikan.
    • Program referal Altuzs hanya ditujukan bagi Pengguna baru yang belum melakukan proses pendaftaran di situs/aplikasi Altuzs. Apabila di kemudian hari ditemukan Pengguna lama yang menyalahgunakan kode referal, maka akibatnya Pengguna tersebut tidak dapat mendapatkan bonus referal. Dalam hal ini, Pengguna lama dapat dikategorikan sebagai berikut:
      • Pengguna dengan nomor telepon dan email yang telah terdaftar di situs/aplikasi Altuzs.
      • Pengguna yang sudah pernah menyelesaikan proses pendaftaran dan melengkapi profil akun di situs/aplikasi Altuzs.
    • Bonus referal berupa saldo akan dibagikan ke dompet Altuzs Pengguna saat imbal hasil ARE pertama milik Pengguna yang direferensikan telah dibagikan. Pengguna dapat menggunakan bonus referal untuk pembelian token di situs/aplikasi Altuzs.
    • Pengguna tidak diperbolehkan untuk menyebarkan kode referal secara spamming ke media apapun.
    • Program referal Altuzs tersedia di aplikasi Android dan iOS versi terbaru. Pengguna diharapkan konsisten memperbarui aplikasi Altuzs.
    • Keputusan terkait bonus referal adalah keputusan yang mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
    • Apabila terdapat indikasi kecurangan dan/atau fraud, maka PT. Altuzs Teknologi Indonesia berhak menghentikan, menahan, membatasi, dan/atau tidak memberikan bonus referal, tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna yang melakukan hal di atas. Khususnya bila terdapat indikasi kecurangan yang merugikan pihak PT. Altuzs Teknologi Indonesia.
    • PT. Altuzs Teknologi Indonesia berhak mengubah Syarat & Ketentuan program referal maupun skema bonus referal ini kapan pun, tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna.
  • Ketentuan Lain
    • Apabila Pengguna mempergunakan fitur/layanan/jasa yang tersedia dalam Situs/Aplikasi Altuzs, maka Pengguna dengan ini menyatakan memahami dan menyetujui segala Syarat & Ketentuan yang telah diatur khusus berkenaan dengan fitur/layanan/jasa yang digunakan.
    • Segala hal yang belum dan/atau tidak diatur dalam Syarat & Ketentuan dalam fitur/layanan/jasa tersebut maka akan sepenuhnya merujuk pada Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia secara umum.
    • Dengan menyetujui Syarat & Ketentuan PT Altuzs Teknologi Indonesia, maka Pengguna telah dianggap patuh pada Kebijakan Privasi PT Altuzs Teknologi Indonesia.
  • Batasan Tanggung Jawab
    Altuzs, yang merupakan platform Fractional Ownership Platform (FOP) yang berlandaskan asas hukum sebagai Penyelenggara Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE) atau Marketplace, telah menyediakan layanan kepada Pengguna untuk dapat memiliki aset properti produktif melalui sistem tokenisasi. Dengan demikian, transaksi yang terjadi adalah transaksi antar Pembeli atau Co-Owner dengan SPV ataupun mitra selaku pemilik yang sah atas aset properti produktif. Dengan begitu, Pengguna memahami bahwa batasan tanggung jawab Altuzs secara jelas adalah sebagai penyedia jasa melalui portal web dan aplikasi.
    Altuzs dengan ini terus berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman pembelian aset properti produktif melalui kepemilikan token yang aman, nyaman, dan menguntungkan serta transparan. Walaupun demikian, Altuzs tidak dapat memberikan jaminan bahwa layanan dan fitur yang tersedia akan beroperasi dengan sempurna setiap waktu. Beberapa informasi maupun data yang terpampang di Situs/Aplikasi Altuzs tidak terjadi secara langsung atau real time.
    Anda memahami dan menyetujui bahwa di saat menggunakan layanan/fitur pada Situs/Aplikasi Altuzs, Anda menanggung risiko sendiri dan layanan/fitur Altuzs dihadirkan kepada Anda "Sebagaimana Adanya" dan "Sebagaimana yang Tersedia".
    Sepanjang diizinkan oleh hukum yang berlaku, PT Altuzs Teknologi Indonesia (termasuk anak perusahaan, afiliasi, pemegang saham, direksi, pejabat, dan karyawan) tidak bertanggung jawab, dan Anda setuju untuk tidak menuntut PT Altuzs Teknologi Indonesia atas segala kerusakan atau kerugian (termasuk tetapi tidak terbatas pada kehilangan uang, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang timbul secara langsung atau tidak langsung dari:
    • Penggunaan atau ketidakmampuan Pengguna dalam menggunakan Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Penentuan harga token yang tertera dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Pemilihan aset properti produktif.
    • Jumlah estimasi imbal hasil yang akan didapatkan.
    • Gangguan atau masalah dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Kelalaian dan kerugian yang ditimbulkan oleh setiap Pengguna.
    • Perselisihan yang terjadi di antara Pengguna.
    • Kerugian akibat proses transaksi tidak resmi kepada pihak lain selain dari dan/atau ke sistem pembayaran yang sudah disediakan oleh Altuzs.
    • Error, bug, kesalahan atau ketidakakuratan di dalam Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Kerusakan pada perangkat keras Pengguna dari penggunaan Situs/Aplikasi Altuzs.
    • Adanya tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga kepada akun Pengguna.
  • Ganti Rugi
    PT Altuzs Teknologi Indonesia TIDAK BERTANGGUNG JAWAB apabila ada klaim atau tuntutan maupun ganti rugi secara materiil dan immateriil yang terjadi akibat kelalaian dan kealpaan Pembeli atau Co-Owner dalam kegiatan yang di luar dan di dalam Syarat & Ketentuan yang telah diatur oleh manajemen PT Altuzs Teknologi Indonesia.
  • Pembaharuan
    Syarat & Ketentuan dapat diubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Altuzs menyarankan agar anda membaca Syarat & ketentuan ini secara rutin dan seksama untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan Situs/Aplikasi Altuzs, maka pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Syarat & Ketentuan.
Last Update: 20/03/2025
© 2024 - PT Altuzs Teknologi Indonesia
Glow Bottom Left


Copyright © 2024, PT. Altuzs Teknologi Indonesia
flag
id

Altuzs adalah Platform Kepemilikan Terpecah atau Fractional Ownership Platform (FOP) atas aset properti produktif yang dikembangkan oleh PT Altuzs Teknologi Indonesia dengan visi untuk memberikan akses yang inklusif, tanpa ribet, dan aman terhadap kepemilikan aset properti produktif.
PT Altuzs Teknologi Indonesia yang menjadi pengelola atas berbagai platform Altuzs telah memiliki izin beroperasi dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia sebagai lokapasar (marketplace) dan izin dari Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia. Platform Altuzs terdiri atas situs web (Altuzs.id) dan aplikasi yang tersedia di AppStore dan Google Play. Dengan menggunakan Altuzs, Anda setuju untuk terikat dengan Syarat & Ketentuan, Kebijakan Privasi, dan Kebijakan Cookie. Semua produk kepemilikan pencahan di Altuzs mengandung risiko, harap untuk terlebih dahulu memahami Syarat & Ketentuan yang berlaku untuk kenyamanan bertransaksi.
The Manhattan Square Lantai 7, Jl. TB Simatupang, RT.3/RW.3, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12560